Seperti dikutip dari Gizmodo, ballpoint atau pulpen kini sudah memasuki usia ke-75, sejak pertama kali dipatenkan pada 15 Juni 1938.
Ballpoint pertama kali dikembangkan pada 1938 oleh seseorang bernama John J. Loud. Kemudian pada 1938, seseorang bernama Laszlo Biro dan adiknya yang bernama Gyorgy mempatenkan temuan mereka yang lebih baik; melalui metode 'ball-in-socket', namun dengan tinta lebih tebal.
Setelah itu, ballpoint terus digunakan hingga saat ini, namun masih sedikit sekali orang yang mengetahui sejarahnya.