Sabtu, 29 Juni 2013

Henri Perez Sitorus, dari Satpol PP Jadi Camat Gambir !!

http://images.detik.com/content/2013/06/28/10/160524_henri.jpg

Jakarta - Henri Perez Sitorus percaya diri kala dirinya terpilih menjadi camat Gambir dalam lelang jabatan yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Henri sebelumnya merupakan Kepala Seksi Pelatihan Satpol PP Jakarta Timur.

"Tentu contoh dari pimpinan yang positif (seperti blusukan) akan saya jalankan," ujar Henri di kantornya di jl Musi nomor 9, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (28/6/2013).

Henri tidak berkecil atas tugas baru yang diembannya. Sebab dia memiliki latar belakang sebagai wakil lurah selama 3 tahun.

"Saya pernah menjadi wakil lurah, sekretaris lurah, kepala urusan di kelurahan, dan pernah jadi staf kelurahan. Jadi di kelurahan sendiri saya bertugas kurang lebih 8 tahun. Habis wakil lurah saya langsung ke Satpol PP atas saran Wali Kota Jakarta Timur," bebernya.

Henri siap untuk melakukan blusukan sama seperti yang Jokowi lakukan. Bahkan dia siap bekerja selama 24 jam.

"Pasti siap. Misal ada sesuatu yang dibutuhkan kehadiran saya pada jam-jam yang orang sudah pada tidur saya akan datang," kata ayah 3 anak ini.

Selain siap mengamankan warga, Henri juga siap mengamankan demo di Gambir. Menurutnya, demo di kecamatan Gambir selalu ada seminggu sekali.

"Ini kan pengalaman pertama saya, saya tentu akan menimba pengalaman dari Pak Bayu camat terdahulu. Tapi yang pasti saya akan berkoordinasi dengan kepolisian dan ramil (rayon militer). Saya sifatnya memonitor, bila ada hal-hal yang sifatnya urgent harus saya laporkan kepolisian," kata pria yang mendapat nilai 240 dalam tes lelang camat dan lurah yang diadakan Jokowi ini.





sumber | iniunic.blogspot.com | http://news.detik.com/read/2013/06/28/155931/2287285/10/henri-perez-sitorus-dari-satpol-pp-jadi-camat-gambir?991101mainnews