Saat dihubungi detikcom, Rabu (10/7/2013), Haji Gubar mengaku sudah tidak ada masalah lagi soal pemblokiran jalan. "Jalan sudah bebas. Terserah warga mau masuk. Monggo!" kata Gubar.
"Pokoknya sudah selesai. Sudah bebas," tegas Gubar.
Pada pertemuan itu, disepakati warga dan anak-anak sekolah menggunakan jalan yang berada di samping rumah sakit Islam, yang merupakan lahan milik Gubar. Sambil menunggu pembangunan jalan tersebut, untuk sementara warga dapat menggunakan Gang Pasar Lama, yang juga lahan milik Gubar, sebagai akses menuju sekolah.
Dua akses itu selama ini diblokir dengan seng berukuran cukup tinggi. Blokir di Gang Pasar Lama sudah dibukanya sejak tadi pagi, sedang akses di samping RS Islam Sukapura, belum.
"Jalan di samping RS Islam sudah bagus tapi entar kalau belok kiri ke arah sekolah itu ada empang. Jadi perlu diuruk dulu," kata Gubar.
sumber | klik77.blogspot.com | http://news.detik.com/read/2013/07/10/124624/2297831/10/ini-deal-haji-gubar-dan-utusan-jokowi-soal-akses-jalan-smp-289?991104topnews