Senin, 01 Juli 2013

Unik, Museum Kentang, Mustard Dan Asparagus!!

1. European Asparagus Museum-Schrobenhausen, Jerman
http://riskydhe.mywapblog.com/files/museumdalam.jpg
Asparagus merupakan salah satu sayuran paling populer di dunia, mungkin karna tidak bisa di dapat setiap hari. Saya pribadi suka dengan sayuran ini. Di Jerman Asparagus dibuatkan museum loh, bertempat di lantai 15 Century Tower, dan didirikan pada tahun 1985.

Di museum ini kita dapat belajar lengkap mengenai sayuran ini. Mulai dari sejarah agrikultur, konservasi dan pemakaiannya. Hingga di bahas pula sastra dan seni tentang sayur ini, buktinya saja di museum ini terdapat lukisan asparagus dari Andy Warhol


2. Idaho Potato Museum-Blackfoot, Idaho

http://riskydhe.mywapblog.com/files/idaho-potato-museum.jpg
Dari Asparagus kita beralih ke Kentang. Museum yang terletak di negara bagian Amerika, Idaho ini didirikan pada tahun 1912. Di sini kita juga dapat belajar lengkap mengenai kentang, mulai dari cara penanaman hingga pengolahannya. Museum ini didirikan karna di Idaho kentang menjadi unggulan mereka.


3. Friet Museum-Bruges, Belgia

http://riskydhe.mywapblog.com/files/frietmuseum.jpg
Masih seputar kentang, namun di Museum Friet ini olahan kentang yang fokuskan. Kentang Goreng. Ya, itulah isi museum ini, didirikan pada tahun 2008 di Saaihalle. Saaihalle merupakan gedung tua bersejarah di Belgia. Di museum ini anda akan belajar mengenai sejarah kentang goreng, wah jadi lapar deh. Bermacam-macam varian kentang goreng di sajikan di museum ini, yang di tata di rak-rak abad pertengahan.


4. Mustard Museum-Middleton, Wisconsin

http://riskydhe.mywapblog.com/files/20090730mustardx-topper-m.jpg
Setelah membahas Kentang Goreng, tak lengkap rasanya jika tak membahas sausny. Ya, Saus Mustard yang terbuat dari biji mustard, cita rasanya yang asam dan pedas ini sungguh menggugah selera. Di Middleton, Amerika Serikat. Ada sebuah museum khusus mustard, didirikan pada tahun 1992. Di museum ini menyimpan segala hal tentang mustard. Koleksi mustard yang di miliki museum ini sangat banyak, berjumlah 5,500 produk
mustard dari 50 negara bagian dan 70 negara. Oya, di museum ini juga ada film tentang mustard loh, judulnya "Mustardpiece".






sumber | klik77.blogspot.com | http://unik-aneh.lintas.me/go/riskydhe.mywapblog.com/unik-museum-kentang-mustard-dan-asparagus