Minggu, 07 Juli 2013

Sudah 800 Ribu Tiket Elektronik KRL 'Hilang'!!

Jakarta - PT KAI (Persero) mengaku pusing karena banyak kartu elektronik KRL Commuter Line yang hilang. Hilang ini dalam artian tidak dikembalikan seperti seharusnya oleh para pengguna KRL.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmx282TAWRwNrp8Zdk2XtVVD7VLFW8ozDDaAo7wS-vUwizFFbvLqR_a904-zbmGzi3_Wnj7jpH4FBEGEYyKub07kRdNdHgNmbV_0pg_PF9MJujh5AGJhb4rLI-kWhWEsp2EdjGJHQicjE/s320/6177+%25282%2529.JPG 

"Berdasarkan data yang masuk terakhir, dari 1,2 juta kartu elektronik sekali pakai (single trip), yang sudah hilang sekitar 800 ribu kartu," ungkap Dirut KAI Ignasius Jonan dalam pesan singkatnya, Minggu (7/7/2013).

"Ini kan keterlaluan sekali," imbuhnya.

KAI sambung Jonan menegaskan tidak akan menambah pasokan kartu single trip sampai kartu multi trip terjual sekitar 250 buah. "Hal ini supaya mengurangi yang hilang. Per kemarin multitrip yang terjual 100 ribu lebih," tutur Jonan.

Sebelumnya, Menteri BUMN Dahlan Iskan menyatakan, sejak sosialisasi penerapan E-Ticketing hingga penerapan secara resmi yang dilakukan sudah 200.000 tiket elektronik yang hilang dan terus bertambah. Hilangnya tiket ini karena penumpang membawa pulang untuk dijadikan kenang-kenangan. Melihat kondisi ini, Dahlan meminta KAI untuk mensiasati kondisi ini.





sumber | iniunic.blogspot.com | http://finance.detik.com/read/2013/07/07/115806/2294782/4/duh-sudah-800-ribu-tiket-elektronik-krl-hilang?991104topnews