Seorang hakim Italia memerintahkan 49 anggota geng Amerika Latin diadili atas dugaan menggunakan anjing untuk menyelundupkan kokain ke negara itu.
Seorang dokter hewan di Meksiko memaksa anjing-anjing berukuran besar menelan kemasan berisi kokain sebelum mereka diterbangkan ke Milan, kata polisi.
Setibanya di Italia, hewan itu dibunuh dan dipotong-potong oleh bandar untuk "memanen" kokain tersebut.
Mereka diduga menjadi anggota gang narkotika yang dikelola anak-anak muda atau "pandilla."
Hakim investigasi Fabrizio DArcangelo mengatakan beberapa nama geng yang sudah diketahui keterlibatannya adalah Trebol, Neta, Latin King Luzbel dan Latin King Chicago.
DArcangelo mengatakan pada wartawan kelompok-kelompok bersenjata itu telah lama melakukan serangkaian kejahatan di Milan.
Sementara itu, para aktivis pencinta binatang mengungkapkan kemarahan atas modus para penyelundup.
Mereka mengatakan bisa dipastikan banyak anjing yang mati sebelum tiba di Italia, karena kebocoran kokain sekecil apa pun cukup untuk membunuh mereka.
sumber | iniunic.blogspot.com | http://news.detik.com/read/2013/07/10/130228/2297899/934/mafia-pakai-anjing-selundupkan-kokain-ke-italia-kemudian-dibunuh?881101934