iPhone berwarna emas yang beredar selama ini adalah versi kustom, baik dari sejumlah perancang maupun produsen tertentu. Umumnya iPhone tersebut dibekali emas asli atau bertaburkan berlian yang dirancang secara khusus, bukan bawaan Apple.
Namun kali ini Apple justru dikabarkan bakal menambah varian warna di iPhone terbaru, diduga iPhone 5S. Tiga iPhone itu terlihat ditampilkan dengan tiga varian warna, yakni putih, hitam keabu-abuan, dan emas.
Macotakara juga menampilkan versi iPhone murah dengan variasi warna lebih banyak, yakni oranye, biru langit, hitam, merah muda dan putih, sesuai dengan kabar bahwa Apple bakal menghadirkan 5-6 variasi warna di iPhone murah. Warna hijau juga disebut telah disiapkan.
Versi baru iPhone bakal dirilis pada Agustus dan akan memiliki peningkatan spesifikasi dengan prosesor A7 yang menjadi otaknya, dan kamera yang lebih baik, seperti dinukil PhoneArena.
Ada spekulasi bahwa Apple bakal menyematkan layar lebih besar di versi iPhone barunya, baik di iPhone 'standar' maupun iPhone murah. Tetapi untuk tahun ini, ukuran versi standarnya disebut tetap sama dengan iPhone 5.
Versi iPhone murah disebut bakal diluncurkan pada September, dan mulai dipasarkan pada periode Oktober-November. Belum ada kabar tentang jadwal versi iPhone berikutnya, namun sebelumnya telah santer dikabarkan keduanya bakal hadir berbarengan.
Sementara itu iPad Mini 2 disebut bakal hadir satu bulan sebelumnya, Agustus. Siapkah Anda dengan rentetan produk anyar dari Apple? [ikh]
sumber | edan77.blogspot.com | http://teknologi.inilah.com/read/detail/1999746/apple-juga-bakal-hadirkan-iphone-berwarna-emas#.UbrkwdeE2RE