Ilmuwan di Rusia mengatakan mereka menemukan bangkai seekor gajah purba berbulu dalam kondisi utuh dan berhasil mengambil darah dari urat nadinya.
Gajah yang membeku itu ditemukan di kepulauan Lyakhov, Siberia, awal bulan ini.
Riset lebih lanjut akan dilakukan pada darah gajah purba yang diketahui tidak membeku meski berada dalam suhu -17C.
Hasilnya diharapkan dapat mengungkap penyebab gajah purba bisa bertahan hidup di kawasan utara yang amat dingin, kata ketua peneliti Semyon Grigoriev.
Kelebihan itu tidak dimiliki oleh spesies gajah modern saat ini.
Studi awal menunjukkan gajah betina tersebut berusia sekitar 60 tahun dan kemungkinan mati karena terjebak es dan tidak bisa membebaskan diri.
Gajah purba berbulu yang tingginya bisa mencapai empat meter, punah beberapa ribu tahun silam.
Daging dan tulangnya akan diteliti di Universitas Federal North-Eastern di Yakutsk.
sumber | iniunic.blogspot.com | http://news.detik.com/read/2013/05/31/111027/2261273/934/bangkai-utuh-gajah-purba-ditemukan?881101934